RSS

Ahmad Albar Beberkan Persiapan Pernikahan Fachri-Renata

Kabar bahagia datang dari pasangan kekasih Fachri Albar dan Renata Kusmanto. Keduanya diketahui tengah merencanakan pernikahan yang akan digelar dalam waktu dekat.

Hal itu dibeberkan ayah Fachri yakni Ahmad Albar.
"Rencana sudah dari dulu. Kita doakan yang terbaik untuk anak ya," ujarnya saat ditemui di peluncuran album Reka Rela di Plaza Senayan, Jakarta Selatan,
Rabu (22/1).
Vokalis band legendaris Godbless ini menambahkan bahwa pernikahan sang putra akan dilaksanakan di Indonesia.
"Di Indonesia dong, kenapa harus di luar (negeri)," tuturnya.
Ia pun mengutarakan pendapatnya terkait sang calon menantu, Renata. Menurutnya, wanita yang berprofesi sebagai model itu adalah wanita yang cocok untuk Fachri.
"Baik, cocok dong buat Fachri. Kalau Fachri merasa cocok, ya pasti saya juga cocok," ucapnya.
"Yang penting buat saya kesiapan mereka berdua. Fachri siap, Renata siap ya sudah (siap)," tuntasnya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Foto dengan G-Dragon, Barbara Palvin Kenakan Batik

Ketertarikan supermodel Barbara Palvin terhadap pentolan Big Bang G-Dragon baru-baru ini memang sempat membuat heboh. Sebab cewek yang sebelumnya pernah disebut-sebut dekat dengan Justin Bieber dan Niall Horan One Direction ini tampak jelas sekali penasaran dengan cowok fashionista asal Korea Selatan tersebut.
Setelah sebelumnya tak sempat bertemu di Seoul, keinginan Barbara untuk bertemu G-Dragon pun kesampaian begitu keduanya sama-sama berada di Paris untuk hadir dalam pagelaran Paris Fashion Week beberapa hari lalu.
Namun tahukah kamu Dreamers, saat Barbara Palvin berfoto dengan G-Dragon, dirinya tengah mengenakan pakaian khas Indonesia, yaitu batik? Yap, Barbara tampaknya mendapat oleh-oleh batik dari teman sesama modelnya Stella Maxwell yang beberapa waktu lalu mengunjungi Indonesia.
Foto-foto tersebut dibuktikan dari unggahan foto Instagram Barbara maupun Stella. Di Instagram Barbara nampak jelas foto dirinya yang sedang mengenakan batik saat berfoto dengan G-Dragon maupun dengan Stella.
Sementara di Instagram Stella terlihat beberapa unggahan foto dirinya yang sedang mengenakan batik bersama Barbara serta beberapa foto dirinya yang sedang berada di Indonesia. Tampak juga foto-foto Stella yang sedang berada di Candi Borobudur bersama fotografer handal David Mushegain.
Tak hanya itu, Stella juga mengunggah beberapa foto keindahan alam Indonesia di akun Instagramnya. Beberapa followers Instagram Barbara dan Stella pun memberikan komentarnya atas kebanggan mereka saat dua supermodel tersebut mengenakan batik.
Yang patah hati setelah melihat foto G-Dragon dan Barbara palvin, mudah-mudahan mereda setelah melihat pakaian kebanggan Indonesia ini digunakan oleh model Victoria Secret tersebut yaa ^^

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Lady Gaga Akan Rilis 'Gypsy' Sebagai Single Baru?

Para fans tentu penasaran track apa lagi dari album ARTPOP yang akan dijadikan single? Dan, kabarnya, Lady Gaga akan memilih Gypsy sebagai single barunya.
"Track ini kemungkinan akan menjadi rilisan selanjutnya dari album (ARTPOP) setelah lagu tersebut dimasukkan ke dalam playlist soundcloud oleh labelnya Interscope," tulis media Digitalspy memberitakan rumor single baru Gaga.
Dengan hal ini, maka Gypsy akan melengkapi 2 single yang telah dirilis sebelumnya, yakni Applause dan Do What U Want. Khusus yang disebut terakhir, Gaga baru saja membuat versi kolaborasinya bersama Christina Aguilera. Semula, penyanyi Born This Way itu berduet dengan R Kelly.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Ketika YoonA SNSD Nyatakan Cinta Pada Lee Bum Soo di 'Prime Minister and I'


Memasuki episode ke-12 drama komedi romantis yang dibintangi oleh YoonA SNSD dan Lee Bum Soo ‘Prime Minister and I’ nampaknya semakin memanas. Hubungan Nam Da Jung (YoonA) dengan Perdana Menteri Kwon Yul (Lee Bum Soo) tampaknya semakin lebih dari sekedar suami istri yang diikat pernikahan kontrak.
Di episode ke-12 yang tayang pada Senin (20/01) lalu, Nam Da Jung pun mengungkapkan perasaannya pada sang Perdana Menteri. Beberapa saat hidup dalam pernikahan kontrak, perasaan suka diantaranya makin bersemi. Nam Da Jung pun jatuh cinta pada kharisma Kwon Yul.
Hal itu terjadi ketika sang perdana menteri membicarakan tentang Suh Hye Joo (Chae Jung Ahn) yang pergi tanpa pesan pada Nam Da Jung. “Nam Da Jung, tolong beritahu aku jika kau ingin pergi,” ujar Kwon Yul dan dibalas Nam Da Jung, “Aku tak akan pernah meninggalkanmu.”
Nam Da Jung pun kemudian mendapat keberaniannya untuk mengungkapkan perasaannya pada suami kontraknya tersebut. “Itu karena aku mencintaimu,” kata Da Jung. Terkejut, Kwon Yul bertanya mengenai ungkapan perasaan Da Jung.
Tak gentar, Da Jung pun melanjutkan ungkapan cintanya pada Kwon Yul. “Aku bilang aku mencintaimu, Perdana Menteri.” Masih kaget, sang perdana menteri pun meminta istri kontraknya tersebut tak bercanda.
Namun dengan wajah serius, Da Jung membantah jika dirinya bercanda. “Ini bukan lelucon. Aku benar-benar mencintaimu,” ungkap Da Jung.
‘Prime Minister and I’ yang dibintangi oleh YoonA SNSD, Lee Bum Soo, Yoon Shi Yoon tayang setiap Senin dan Selasa. Wah kira-kira gimana ya kelanjutan hubungan Kwon Yul dan Nam Da Jung?

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Demi Penonton Lebih Besar, Venue FMFA 2014 Dipindah

Demi menampung animo besar para calon penonton, pihak penyelenggara Future Music Festival 2014 akhirnya memindahkan lokasi konser. Meski begitu, tak akan ada perubahan pada jadwal. Festival ini tetap akan digelar pada 13-15 Maret.
Seperti yang dikabarkan lewat pers rilis, FMFA 2014 bakal dipindahkan dari MINES Wonderland ke Stadion Nasional Bukit Jalil Malaysia. Perubahan tempat ini diharapkan akan menambah jumlah penonton hingga 85.000 selama tiga hari.
"Karena respon yang sangat besar dari penjualan tiket, kami telah membuat keputusan untuk pindah ke tempat yang mampu menampung jumlah penonton lebih banyak lagi," ujar Iqbal Ammer, directur Livescape Asia.
"Kami mengharapkan 85.000 penonton akan datang ke FMFA tahun ini selama tiga hari festival dari target sebelumnya yaitu 75.000 penonton," tambahnya.
Tentu saja ini bukan keputusan mudah. Terlebih karena beberapa persiapan sudah dilakukan di venue sebelumnya, MINES Wonderland.
Perpindahan venue ini sebenarnya juga menguntungkan dari sisi lokasi. Stadion Nasional Bukit Jalil lebih dekat dari pusat kota. Selain itu, stadion ini juga merupakan sebuah simbol kebanggaan bagi warga Malaysia.
Beberapa bintang tamu besar sudah dipastikan tampil di festival ini. Sebut saja DeadMau5, Armin Van Buuren, Macklemore & Ryan Lewis, Paul Van Dyk, Tinie Tempah dan lain-lain.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Sulitnya Titi Rajo Bintang Menuntaskan Film Ini Saat Proses Cerai

Titi Rajo Bintang baru saja mengeluarkan film terbarunya, 12 Menit: Kemenangan Untuk Selamanya. Di film ini ada kesulitan yang dihadapi.
Bukan untuk berakting yang membuatnya kagok berperan di film ini. Justru kesulitan yang sesungguhnya adalah masalah pribadi yang harus dihadapinya kala itu. Maklum, saat proses syuting berlangsung, Titi sedang dalam proses perceraian dengan Wong Aksan.
"Yang sangat susah, waktu syuting itu saya sedang dalam proses bercerai ya," ucapnya, saat ditemui di Exodus, Kuningan City, Jakarta Selatan, pada Kamis (23/1/2014).
Dirinya harus bersikap profesional dimana ia harus menyelesaikan jadwal syuting yang dijalaninya. Padahal saat itu ia merasa sedang berada di titik terendah dalam hidupnya.
Ibu satu orang anak tersebut hanya bisa menyimpan segala perasaannya di dalam hati, demi kebaikan semua pihak yang terlibat dalam film.
"Susahnya karena harus beri semangat anak-anak, padahal saya lagi rapuh banget. Tapi saya enggak mau memenangkan ego saya sendiri, jadinya saya simpan perasaan itu," kata pemain film Mursala tersebut.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Afgan, Randy Pangalila, SM*SH, dan Tegar Bersaing di Award Malaysia


EMPAT selebriti Indonesia masuk nominasi sebuah ajang penghargaan hiburan di Malaysia.
Penyanyi Afgan, pesinetron Randy Pangalila, boyband SM*SH dan pengamen cilik Tegar, dinominasikan dalam Anugerah MeleTOP Era untuk kategori Artis Serantau Meletop. Dalam kategori ini, empat selebriti Indonesia bersaing dengan sebuah duo musik asal Singapura, Sleeq.
Anugerah MeleTOP Era untuk pertama dihelat tahun ini. Jika di Indonesia ada Insert Awards yang merupakan acara tahunan program infotainment Insert, maka Anugerah MeleTOP Era adalah special event dari program reguler MeleTOP, yang tayang secara mingguan di TV berbayar Astro Ria.
MeleTOP menyajikan berita hiburan; mulai dari gosip artis dalam dan luar negeri, info film, tangga lagu, tren di media sosial, dan banyak lagi. Selain wawancara artis, program ini juga ada segmen reka ulang gosip terkini untuk lucu-lucuan.
Dihelat untuk pertamakali, total ada 14 penghargaan yang akan dibagikan Anugerah MeleTOP Era. Sebanyak 13 penghargaan, seperti Lagu MeleTOP, Penyanyi MeleTOP, Film MeleTOP, Program TV MeleTOP, diperuntukkan artis dan acara TV Malaysia.
Sementara satu penghargaan, Artis Serantau MeleTOP, ditujukan bagi artis negara tetangga yang populer di Malaysia. Apakah salah satu dari empat artis Indonesia bakal membawa pulang penghargaan tersebut? Akan terjawab pada malam puncak yang digelar pada 8 Februari 2014, pukul 21.00 waktu setempat.
Jika Anda hendak memberikan dukungan pada artis Indonesia yang jadi nominasi, bisa klik URL berikut http://www.astrogempak.com.my/meletop/anugerahmeletopera.aspx
(ray/gur)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS